Jumat, 04 Februari 2011

Problem Install Ubuntu 10.10 di toshiba L510 intel core i3

sejak beberap bulan yang lalu saya mencari-cari problem yang terjadi di Laptop Toshiba seri Satellite L510 intel core i3 (karena tidak ada linux/kernel yang support dengan vga, chipset dan processornya) & ( Kernel iDeneb macOSX pun gagal total). selama punya laptop ini kondisinya sangat memprihatinkan, karena hanya bisa di install OS Windows 7 (no XP) & jajaran program applikasinya. Kondisi ini sangat kurang lengkap dengan adanya pekerjaan dibidang Network & programming yang tidak bisa maksimal. Alhasil VirtualBox menjadi satu-satunya cara untuk dapat install Opensource (linux & solaris & BSD ) sebagai sarana jembatan ke network & server yang saya bangun.

Alhasil, diakhir bulan januari kmarin permasalahan itupun selesai dengan coba untuk oprek-oprek system linux yang akan digunakan dengan mengandalkan teori lama. akan saya sharing beberapa trik yg saya pakai untuk mengatasi agar Toshiba L510 intel core i3 dapat berjalan mulus di linux ubuntu ( ujicoba pertama ) :

1. siapkan CD Installasi UBUNTU 10.10
2. Pasang booting laptop via CDROM
3. saat loading booting awal PRESS F6 (UNTUK PILIH LANGUAGE)
4. kemudia PRESS F6 lagi untuk memunculkan menu boot lalu pilih "acpi=off"
5. kemudian ikuti langkah installasinya seperti biasa
6. setelah selesai installasi, saat booting PRESS "E" lalu akan keluar menu boot baru
7. pilih line: Linux /boot/vmlinux-2.6.32......root=UID... PRESS "END" dari keyboard dan tambahkan dibaris paling akhirnya "acpi=off"
8. PRESS Ctrl+X dan kemudian boot
9. akhirnya sampai juga di Ubuntu Desktop (perjuangan belum selesai)
10.  buka "terminal" : Applications > Accessories > Terminal "
11. edit grub.conf dengan cara :
~$ sudo -i
~$ nano /boot/grub/grub.cfg   (enter)
12. cari baris ini :
### BEGIN /etc/grub.d/10_linux ###
menuentry 'Ubuntu, with Linux 2.6.35-25-generic' --class ubuntu --class gnu-linux --class gnu --class os {
        recordfail
        insmod part_msdos
        insmod ext2
        set root='(hd0,msdos4)'
        search --no-floppy --fs-uuid --set cc4dfdfd-f860-494f-9aab-91f7397d8585
        linux   /boot/vmlinuz-2.6.35-25-generic root=UUID=cc4dfdfd-f860-494f-9aab-91f7397d8585 ro   quiet splash acpi=off (ditambahkan acpi=off)
       initrd  /boot/initrd.img-2.6.35-25-generic
}

13. setelah ditambahkan "acpi=off" seperti contoh diatas PRESS CTRL+X - Yes
14. Restart Linux anda.
15. eng-ing-eng.. sudah siap perkerjaan kita, catatan: jangan lupa update grub bila sudah ada waktu : ~#apt-get update-grub
16. Heppy ending

Semoga cara diatas dapat berjalan baik pula di system anda & kemungkinan bisa diaplikasikan di beberapa linux lain yang ingin anda install di Toshiba core i3.

nantikan selanjutnya Install MacOSX ke Toshiba core i3.

Thank all

Regard
yudhax

0 coment-ar: